Banyak yang bertanya-tanya, amankah berwisata ke Pacitan setelah beredar kabar diberbagai media Kejadian Luar Biasa (KLB) Hepatitis A yang terjadi akhir-akhir ini. Bupati Pacitan Indartato dengan tegas mengatakan berwisata di Pacitan sangat aman dari Virus tersebut. “Masalah ini secara umum sudah selesai,” ungkap Bupati disela Tilik Warga di Sudimoro Kemarin 18/07.
Pihaknya menegaskan bahwa sampai sekarang tidak ada pasien baru, meski diakui Bupati bahwa satu dua pasien sempat kambuh karena memaksakan diri beraktivitas, itu pun masyarakat yang berada di timur Pacitan, dan kenyataan wilayah wisata berada di barat Kota Pacitan yang kenyataannya bebas Hepatitis A.
Meskipun harus menjajal berwisata di timur kota, Bupati pastikan tetap aman, karena kini sudah tidak ada penyebaran virus, termasuk di Sudimoro sekalipun, didukung penyebaran penyakit Hepatitis A tidak terjadi di daerah wisata. “Meski KLB, harus diketahui bersama bahwa penyebaran penyakit itu hanya 0,17 persen saja dari seluruh masyarakat, dan terlokalisasi,” papar Dia.(budi/anjar/riyanto/wira/DiskominfoPacitan).