Kampung KB, Cara Tingkatkan Derajat Hidup Masyarakat

0
141

Bupati Pacitan Indartato mencanangkan Kampung KB di Dusun Gesingan, Desa Dadapan, Pringkuku. Pencanangan kali ini sekaligus menjadi simbol program serupa di seluruh wilayah Kabupaten Pacitan. “Ini menjadi bagian dari upaya mewujudkan kesejahteraan dan meningkatkan derajat hidup masyarakat,” katanya saat memberikan sambutan, Senin (22/5/2017).

Selain itu agenda tersebut juga sekaligus untuk menggelorakan semangat program kependudukan. Terlebih program Keluarga Berencana dinilai Bupati sebagai program yang paling berhasil. “Dulu camat selalu evaluasi hasil program. Mohon dukungan wilayah untuk pencanangannya,” tandas dia.

Menurutnya, ada tujuan lebih besar yang diemban dalam KB. Yakni kesejahteraan masyarakat. Agar taraf hidup warga menjadi lebih baik dikemudian hari. “Sehingga tujuan sejahtera secara global, yakni bernegara akan berhasil. Dan itu dimulai dari mewujudkan keluarga kecil sejahtera berkualitas,” tegas Bupati.

Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur Kushendarwito yang juga hadir pada kesempatan itu ikut memberikan apresiasi. Menurutnya, Kota 1001 Gua ini dianggap responsif dengan instruksi yang diberikan oleh pemerintah pusat. “Ini merupakan pencanangan ke empat di jatim,” terangnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, Kampung KB sendiri akan dievaluasi tiap tiga bulan sekali. Terkait kemajuan programnya sebagai implementasi Nawacita yang ke tiga. Yakni membangun Indonesia dari pinggiran. “Kedepan Kampung KB tidak hanya milik BKKBN, tapi juga milik semua. Karena perlu kerja semua sektor. Pendidikan, kesehatan dan daya beli menjadi indikator kemajuan masyarakat,” pungkas Kushendarwito. (arif/tarmuji/pranoto/humaspacitan).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.